Solusi Pengelolaan Sampah Plastik di Indonesia
Artikel ini mengulas tentang berkembangnya kepedulian pada pengelolaan limbah plastik di Indonesia pada saat ini. Tujuan utama dari tulisan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat Indonesia berkenaan dengan pengendalian limbah plastik dan pengaruhnya terhadap lingkungan. Selain itu, tulisan ini juga mengidentifikasi kendala utama dari proses daur ulang plastik di Indonesia. Meskipun ada banyak kegunaan dari plastik, namun limbah dan polusi yang dihasilkan dapat menyumbat sungai, lautan, tanah dan dapat berdampak buruk terhadap keanekaragaman hayati. Oleh karena itu, praktik pengelolaan limbah harus digalakkan dan diperkuat di masyarakat.
Secara langsung dan tidak langsung, sampah plastik dapat mempengaruhi organisme hidup di seluruh ekosistem, termasuk dampak yang semakin besar pada kehidupan laut pada skala makro dan mikro. Ketergantungan manusia pada konsumsi plastik meningkat setiap tahun. Plastik merupakan material yang ringan, fleksibel, relatif murah, dan tahan lama. Plastik dapat digunakan untuk beberapa tujuan dalam kehidupan sehari hari, dari tas belanjaan hingga nozel roket 3Dimensi.
Kendala yang muncul adalah kurangnya pasokan dan permintaan plastik daur ulang pada pasar bahan sekunder. Indonesia adalah pengguna produk plastik terbesar kedua. Sebagai contoh; kantong plastik, sedotan plastik dan bungkus plastik. Tingkat konsumsi plastik yang cepat di seluruh dunia telah menyebabkan terciptanya peningkatan jumlah limbah dan ini pada gilirannya menimbulkan kesulitan yang lebih besar untuk dibuang. Indonesia menghasilkan sekitar 190.000 ton sampah setiap hari. Salah satu tantangan terbesar adalah pemanfaatan limbah plastik yang rendah di Indonesia. Indonesia sendiri bertanggung jawab atas 15% limbah plastik global di perairan dunia. Masalah tersebut sangat penting dan menantang bagi sebagian besar negara. Indonesia dapat memainkan peran utama dalam pengelolaan limbah plastik yang efektif dibandingkan dengan negara lain. Dengan demikian, hanya sebagian kecil dari bahan plastik kembali ke proses produksi melalui penggunaan kembali dan praktik daur ulang
Cara termudah dan paling jelas untuk menghilangkan limbah plastik di masa depan adalah dengan mengurangi atau menghentikan sama sekali membeli produk yang menggunakan plastik. Perlu dicatat bahwa, pengelolaan limbah plastik adalah tantangan terbesar di seluruh dunia dan menghancurkan ekosistem lingkungan kita. Ada banyak teknologi modern yang terkait dengan sistem pengelolaan limbah plastik. Teknologi ini dapat memberikan kita solusi yang lebih baik untuk mengelola limbah plastik dan penggunaan teknologi modern dapat mengubah limbah plastik menjadi bahan bakar dan gas. Penelitian ini menggali kesadaran warga tentang pengelolaan sampah. Oleh sebab itu, dengan pengetahuan teknis, hal ini akan menjadi cara yang efektif untuk menyelesaikan masalah limbah plastik di masa yang akan datang. Penelitian ini dapat meningkatkan pemahaman kita tentang pengelolaan limbah plastik di negara-negara pesisir seperti Indonesia dalam pengelolaan limbah plastik perkotaan.
Penulis: Nisful Laila, Ardianto, Pankaj Das, Sanju Kumar Singh
Informasi detail dari tulisan ini dapat dilihat pada tulisan kami di: https://www.testmagzine.biz/index.php/testmagzine/article/view/4240
Informasi detail dari tulisan ini dapat dilihat pada tulisan kami di: https://www.testmagzine.biz/index.php/testmagzine/article/view/4240
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih atas Partisipasinya